NEWS
DETAILS
Senin, 04 Jul 2022 14:32 - Asosiasi Hayati Honda Community

Sabtu, 02 Juli 2022 PT. Hayati Pratama Mandiri selaku Main Dealer sepeda motor Honda di Sumatera Barat mengadakan kegiatan Biker’s Adventure Camp, kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat solidaritas dan kekompakan antara Club dan Komunitas yang bernaung dalam Asosiasi Honda Sumatera Barat (AHSB) yang sebelumnya sudah beberapa beberapa tahun tidak digelar dikarenakan Covid-19.

Tetap mengedepankan protokol kesehatan kegiatan dimulai dengan city touring menuju lokasi acara yang bertempat di resort yang berada di Sungai Pisang, teluk kabung, Kec. Bungus Kota Padang. Di mana lokasi kegiatan berada di tepi pantai dan dikelilingi perbukitan sehingga tampak cerah dan juga tetap sejuk.

Setelah selesai dalam mempersiapkan lokasi camping dengan semangat gotong royong, para bikers rehat sejenak kemudian dilanjutkan kegiatan community gathering antara club dan komunitas yang tergabung dalam AHSB. Para bikers dan PIC Community kemudian sharing tentang menejemen club, HCID dan juga mendeklrasikan Komunitas CRF Owner Solok Selatan.

Bergulir waktu hampir tengah malam, para bikers kemudian melanjutkan kegiatan dengan BBQ serta ngobrol santai ditemani api unggun sebagai penghangat dinginnya malam dan kemudian beristirahat menyonsong esok pagi dengan semangat solidaritas.

Pada Minggu, 03 Juli 2022 sebelum bersiap untuk Kembali ke rumah masing-masing para bikers mengadakan permainan seru untuk melatih kekompakan antara sesama club dan komunitas yang tergabung dalam AHSB.

“Honda Bikers Adventure Camp merupakan kegiatan yang murni dibentuk untuk membangun semangat solidaritas antara Club dan Komunitas yang tergabung dalam Asosiasi Honda Sumatera Barat, yang setelah 2 tahun dibatasi oleh Pandemi Covid-19”.  Tutur Asri Wirawan selaku Marketing Communication & Development Hayati Pratama Mandiri.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK